Indomostviral.com - Wajah musisi senior Titiek Puspa menghiasi salah satu billboard di kawasan bisnis Times Square New York sebagai salah satu perwakilan artis wanita Indonesia.
Dalam unggahan Musica Studios beberapa hari lalu, Titiek Puspa terpilih sebagai salah satu perwakilan artis Indonesia dalam program Spotify.
"Sebuah pencapaian dari proses dan perjalanan seorang legenda Titiek puspa. Selamat Eyang @titiekpuspa_official atas prestasinya menjadi salah satu representasi artis perempuan inspiratif Indonesia," tulis Musica di instagram milkinya pada Rabu (24/5).
Baca Juga: Eksklusif, Timnas Argentina Ingin Hotel Penginapannya 'Menghilang' di Indonesia
Pada Senin (29/5), Titiek Puspa kembali mengunggah foto tersebut di akun Instagram miliknya.
https://www.instagram.com/p/Cs0-ojMhlHH/?hl=id
Unggahan Titek Puspa itu pun mendapat banyak pujian dan selamat dari para netizen dan kalangan sesama artis.
“Eyang keren! Love you!,” komen akun @retinasari
“Ikut bangga bangettt...eyang Titiek kesayangan @titiekpuspa_official,” puji akun @alvinadam1
“masyaa Allah Eyangku, sehat terus ya eyang," tulis @inul.d.
Baca Juga: 4 Zodiak ini Ternyata Ahli Mengartikan Mimpi Loh! Baca Terus Yuk
Bersyukur atas apresiasinya, ia mempromosikan daftar lagunya yang kini sudah tersedia di layanan streaming.
Ia memulai karirnya pada era Presiden Soekarno, tepatnya pada tahun 1954. Titiek Puspa menciptakan ratusan karya.
Memulai karir tidak mudah bagi Titiek, ia mencoba semua seni pertunjukan, dari menyanyi hingga teater.***
Artikel Terkait
Kekesalan Andy/rif Kepada Calo Tiket Konser Coldplay Di Jakarta
Beberapa Tokoh Hadiri Perhelatan Konser 51 Tahun Kerajaan Cinta Ahmad Dhani, Termasuk Menpora Dito Ariotedjo
Desta Dan Natasha Rizki Kompak Hadiri Sidang perceraian Pertama Mereka Hari Ini
Masya Allah! Raffi Ahmad Ajak Keluarga Dan Karyawannya Berangkat Haji Tahun Ini
Wadaw! Jeff Bezos Diduga Akan Lakukan Pernikahan Di Luar Angkasa
Diduga Sembunyikan Dito Mahendra, Nindy Ayunda Diperiksa Polisi Lagi
Sumber Penghasilan Inge Anugrah saat Resmi Cerai dengan Ari Wibowo, oh Ternyata